Jatigono, 15 Juni 2022, Panen Raya bawang oleh Poktan Dairun Jaya Desa Jatigono Kunir Lumajang setelah 2 bulan masa tanam di lahan sawah seluas 4 petak yang berlokasi di Desa Jatirejo Kunir Lumajang. Panen raya pagi tadi langsung dihadiri oleh Bupati Lumajang (Cak Thoriq) dan sejumlah jajaran Pemerintahan mulai dari Camat Kunir, BPP Pertanian Kunir beserta Penyuluh, Kelompok Tani dan para Petani yang sangat antusias memadati area panen sejak pagi.
Acara panen diawali setelah datangnya orang nomor satu di Lumajang itu (Cak Thoriq) dengan memanen bawang secara simbolis oleh beliau dan didampingi oleh Kepala Desa Jatigono, Camat Kunir, Dan Ramil Kunir, Kapolsek Kunir,Kepala Dinas DKPP, dan Ketua Kelompok Tani Dairun Jaya bapak Alvian.
Cak Thoriq sempat berdialog sebelum acara resmi dimulai yaitu dengan pelaku petani bawang langsung yang tidak lain adalah Bapak Kepala Desa Jatigono sendiri (H. Rudy Prasetyo) dan Ketua Kelompok Tani Poktan Dairun Jaya (bapak Alvian). Dengan gamblang Kepala Desa Jatigono H. Rudy Prasetyo menerangkan mulai dari proses pemilihan bibit, metode penanaman, perawatan, sampai dengan peluang kedepan mengenai budidaya tanam bawang.
Selanjutnya pada sesi sambutan, Kepala Desa Jatigono (H. Rudy Prasetyo) menyampaikan bahwa beliau ingin mengajak para petani Jatigono membudidayakan tanam bawang ini, karena hari ini beliau sudah membuktikan bahwa budidaya bawang ini sangat menjanjikan, karena disamping perawatan yang mudah bawang ini juga proses tanamnya singkat dan hama bawang ini masih mudah diatasi. "Kita berharap di Desa Jatigono Kecamatan Kunir Kabupaten Lumajang ini dapat menjadi sentra bawang yang baru karena disentralnya sendiri yaitu Pasuruan sekarang kuwalahan dengan hama, sedang untuk Jatigono masih minim hama, ujar Kepala Desa Jatigono (H. Rudy Prasetyo)".
Selanjutnya juga disampaikan oleh Bupati Lumajang (Cak Thoriq) bahwa budidaya tanam bawang memang perlu dijadikan alternatif baru mengingat selain perawatannya mudah, juga sekarang marak hama tikus yang mengakibatkan petani gagal panen. selain itu budidaya bawang merah juga sangat menjanjikan karena kelipatan untungnya sangat tinggi sebagaimana yang dijelaskan oleh ketua asosiasi petani bawang dari Provinsi Jawa Timur.
Komentar
Posting Komentar